“Selain itu juga akan dilakukan pendirian dan pembentukan sayap-sayap Partai UKM. Yaitu diantaranya, Satgas Partai UKM, Barisan UKM (Barisan untuk kalangan Milenial), Pena UKM (Penulis Nasionalis Partai UKM), dan Kartini UKM (Perempuan UKM).” ujar Gus Din sang Konsultan Media ini

Ditempat yang terpisah, kami coba untuk memintai keterangan salah-satu Deklarator dan Pendiri Partai UKM asal Propinsi Lampung, Agus Suryadi, ia menjelaskan alasanya untuk bergabung kedalam Partai UKM,

“Partai UKM ini memiliki garapan yang jelas bang. Yaitu pelaku UMKM, koperasi, pedagang pasar, pelaku UKM Formal maupun Informal.” jelasnya Agus yang akrab dengan sapaan AJB.

“Selain itu, Partai UKM jni menggarap kalangan perempuan, kalangan milenial, kalangan media dan juga kalangan disabilitas,” tambah pemuda asal Lampung ini yang mempunyai hobi menulis sebagai seorang Jurnalis.