dr. Dian Kurniasari, Sp.A pun turut menambah wawasan peserta mengenai cara menjaga kesehatan reproduksi khususnya pada masa 1000HPK dan masa balita. Dian mengingatkan akan pentingnya pembiasaan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam keluarga untuk dapat membentuk kebiasaan berperilaku bersih dan sehat terhadap anak.

“Beri contoh yang benar, tidak hanya sekedar kata-kata. Karena anak-anak akan lebih mudah mengingat apa yang mereka lihat daripada apa yang mereka dengar,” ucapnya.

Sebagai upaya menumbuhkan motivasi masyarakat untuk mencegah stunting, dalam acara ini digelar pula Lomba Cipta/Kreasi Menu Dahsat yang diikuti oleh 17 tim dari setiap kecamatan di Kabupaten Situbondo.