penyerahan-resmi-dipa-tahun-2022

Sindikat Post, Jakarta – Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung meminta seluruh jajaran Sekretariat Kabinet (Setkab) untuk memberikan kinerja maksimal dalam melaksanakan dukungan manajemen kabinet kepada Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) RI dalam penyelenggaraan pemerintahan, termasuk di saat pandemi COVID-19 saat ini.

Seskab saat menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Sekretariat Kabinet Tahun 20penyerahan-resmi-dipa-tahun-2022Hal ini disampaikan Seskab saat menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Sekretariat Kabinet Tahun 2022 kepada Deputi Seskab Bidang Administrasi Farid Utomo selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) Setkab, Selasa (04/01/2022) pagi, di Gedung III Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta.

“Sebagai kantor yang membantu Presiden dan Wakil Presiden tentunya kita tetap harus fokus bekerja, tidak kehilangan konsentrasi, tidak kehilangan semangat untuk bekerja, memberikan pelayanan terbaik bagi Presiden dan Wakil Presiden,” ujar Pramono.

penyerahan-resmi-dipa-tahun-2022

Pramono memaparkan, saat ini situasi pandemi di Indonesia telah terkendali di tingkat yang rendah, dengan rata-rata kasus konfirmasi harian berkisar antara 100-200 kasus.