“Pemantauan juga dilakukan terhadap masa kadaluwarsa bahan makanan untuk memastikan kondisinya masih layak untuk dikonsumsi,” ujar Iptu Taufik, Rabu (12/4).

Dari pengecekan yang dilakukan di pasar tradisional dan pertokoan kawasan Kepanjen, Iptu Taufik menyebut ketersediaan bahan pokok terpenuhi dan dalam batas aman.

“Tadi sudah dilakukan pengecekan ketersediaan bahan pokok di pasar Kepanjen, masih mencukupi untuk lebaran dan Hari Raya Idul Fitri 2023,” kata Taufik saat ditemui di Polres Malang.

Di lokasi yang sama, IPDA Choirul Mustofa yang memimpin pelaksanaan pengawasan tersebut mengatakan, Satgas Pangan Kabupaten Malang juga melakukan pemantauan terhadap distribusi bahan pokok guna mengantisipasi gangguan ketersediaan bahan pokok menjelang lebaran.