BKKBN Jatim
Surabaya Kota, Surabaya – BKKBN Jatim (Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur) terus berupaya untuk menurunkan angka prevalensi stunting di Jawa Timur dengan berbagai upaya. Salah satunya menumbuhkan kesadaran di setiap keluarga di Jawa Timur untuk peduli akan stunting dan upaya pencegahan terjadinya stunting di lingkungannya.

IMG 20220703 WA0026

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Maria Ernawati mengatakan, “Sesuai dengan tema besar Hari Keluarga Nasional ke-29 yaitu Ayo Cegah Stunting agar Keluarga Bebas Stunting sesuai dengan amanat Perpres 72 Tahun 2021 maka kami selalu menggaungkan kepada seluruh keluarga untuk peduli dan mendeteksi sebagai upaya pencegahan stunting dan deteksi bila ada kasus stunting segera mendapatkan pendamping dan bantuan dari pemerintah.”

BKKBN Jatim