Krisdayanti juga mengharapkan dukungan masyarakat untuk program Pembangunan Keluarga kependudukan dan keluarga berencana (Bangga Kencana), karena keluarga sangat penting untuk meningkatkan kualitas SDM bangsa.

Pada kesempatan ini Kadis PPPAPP Kota Batu, Furkon. S.Pd., S.E., berkaitan stunting kota Batu yang tahub 2019 pada angka 27.6 persen bisa diturunkan 14 % di tahun 2020. “Ini merupakan kerja keras agar di Batu tidak ada lagi anak yang lahir stunting. Oleh karena itu pemerintah kota Batu memberikan dukungan anggaran untuk mengurangi angka stunting di kota Batu dengan program-program yang langsung dirasakan masyarakat, khususnya penambahan asupan gizi dan makanan tambahan untuk keluarga balita dan bumil,” ujarnya.

Dari BKKBN Jatim. Dra.Sofia Hanik, M.M., menyampaikan bahwa Pendataan keluarga di Jawa Timur sudah selesai dilaksanakan, yang mana jumlah Kartu Keluarga (KK) yang di data di Jawa Timur sejumlah 11.976.255 KK. Terdata 11.921.497 KK, atau 99.54%. Sedangkan kota Batu 58.688 KK terdata 100%.