1624940781971

Hasto juga menerangkan di puncak Hari Keluarga Nasional BKKBN melaksanakan launching vaksin anak anak 12-18, dan  ibu hamil, serta ibu menyusui yang akan dilakukan hari ini.

Wakil Presiden RI, K.H. Ma’ruf Amin, dalam pembukaan acara  menyampaikan permintaan maaf bahwa Presiden tidak hadir karena ada tugas negara lain. “Tema Keluarga Keren Cegah Stunting di Hari Keluarga Nasional sangat tepat karena pemerintah secara sungguh-sungguh mengurangi Stunting. Keluarga merupakan unit terkecil dan mempunyai 8 fungsi, keluarga menjadi tempat nilai agama dipraktekkan, kasih sayang diberikan secara langsung. Keluarga punya peran penting dalam memperkenalkan nilai sosial budaya, nilai toleransi, bersosialisasi dengan orang lain. Oleh karena itu keluarga sekolah pertama dalam menyiapkan Generasi yang akan datang, jika berhasil banyak kelaurga berkarakter dan pendidikan akan menjamin negara ini akan baik,” terang Ma’ruf Amin.

“Pembangunan bangsa di mulai membangun keluarga. BKKBN mempunyai peran penting itu, BKKBN harus bisa memastikan keluarga sehat dibangun atas perencanaan yang baik melalui perkawinan yang sah dan bertakwa kepada Tuhan YME,” lanjut Wapres RI.