Di sisi lain, Ketua MI Jatim Baso Juherman menyampaikan terima kasih kepada Pangdam V Brawijaya yang sudah sangat mendukung gelaran Liga Muay Thai Jatim yang rutin digelar setiap bulan.

Dengan ajang ini, ia berharap dapat memicu semangat para atlet dan daerah dalam melakukan pembinaan untuk mencapai prestasi terbaik.

“Ini menjadi cikal bakal lahirnya Atlet berprestasi di Jatim, menjadi Atlet Muaythai yang berprestasi. Semoga Jatim juga berhasil pada pelaksanaan BK PON pada Agustus mendatang yang digelar di GOR Pancasila, Surabaya,” ujar Baso.( red/Rif)