BKKBN DIY Undang Awak Media Dalam Rangka Tingkatkan Kualitas Pemberitaan Media Mengenai Stunting
Surabaya Kota, Yogyakarta – Dalam rangka meningkatkan kualitas pemberitaan media mengenai stunting maka Perwakilan BKKBN DIY mengundang sejumlah awak media baik cetak, elektronik, dan online serta para mitra kerja pada kegiatan Sosialisasi Program Percepatan Penurunan Stunting Bagi Mitra Kerja bertempat di Hotel @Hom Jalan Timoho Yogyakarta, Rabu (17/5/2023).

BKKBN DIY Undang Awak Media Dalam Rangka Tingkatkan Kualitas Pemberitaan Media Mengenai Stunting

Kepala Perwakilan BKKBN DIY Shodiqin dalam pesannya yang disampaikan oleh Penanggung Jawab Bidang ADPIN Rohdhiana Sumariati mengharapkan dengan semakin meningkatnya pemahaman para awak media terhadap program, maka pemberitaan tentang percepatan penurunan stunting yang dilakukan media semakin mampu menggugah masyarakat untuk lebih peduli terhadap permasalahan stunting. Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan penghargaan kepada para Tenaga Lini Lapangan Teladan yang meliputi Penyuluh KB PNS dan Non PNS, Institusi Masyarakat Pedesaan (Kader KB), dan Peserta KB Lestari 20 Tahun.

Penghargaan Penyuluh KB PNS Terbaik diberikan kepada Nurul Ria Nisafa, Penyuluh KB dari Seleman sebagai Terbaik I, disusul Yudi Setiawan (Gunungkidul) dan Dwiningsih Rahmatullah (Kulon Progo), dan Penyuluh KB Non PNS Terbaik diraih oleh Retno Windarsih yang mengampu wilayah binaan Kalurahan Trimulyo, Jetis, Bantul.

Sementara itu penghargaan IMP (Kader KB) Terbaik I- III berturut-turut diberikan kepada Suwanti (Bantul), Antik Suwardani (Kota Yogyakarta), dan Ratmini (Kulon Progo). Sedangkan untuk Peserta KB Lesatari (tidak putus) 20 Tahun disandang oleh pasangan Kadariningsih/Joko Tri Pihono (Kota Yogyakarta) sebagai Terbaik I disusul oleh Parsiyati/Suroso (Gunungkidul) dan Maryati/Julianto (Sleman). Penghargaan diterimakan oleh Rohdhiana dan Widyaiswara senior Witono mewakili Kepala Perwakilan Shodiqin.