Ditempat yang sama, Ketua Sekjen Komnas Anak Jawa Timur, Syaiful Bachri mengatakan Komnas Anak Provinsi Jawa Timur hadir ke kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur dan bertemu dengan Kepala Perwakilan BKKBN Jatim, Maria Ernawati M.M., karena kasus-kasus yang kami hadapi tidak bisa kami selesaikan sendiri.

“Setelah pandemi, terjadi suatu lonjakan yang luar biasa. Bahwa posisi anak-anak di Indonesia, di Jawa Timur dan khususnya di Kota Surabaya tidak dalam kondisi baik-baik saja,” tegas pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komnas Anak Surabaya.

Sehingga, sambung Saiful, perlu peran serta dari semua pihak, baik dari pihak Komnas Perlindungan anak maupun dari BKKBN.@Red.