Dalam kesempatan terpisah, Suman Mondal, salah satu partner Baba Rafi di India, juga mengungkapkan hal senada bahwa pihaknya berencana membuka hingga 100 outlet di India.

“Kami juga berharap kami dapat membawa Baba Rafi menjadi brand kebab terbesar di India dengan membuka lebih banyak outlet tidak hanya di kota-kota besar di India, tapi juga kota-kota berkembang di sekitar,” jelasnya.

India merupakan negara dengan populasi terbesar kedua di dunia dan dinilai merupakan market yang sangat besar untuk bisnis makanan. Selain itu, karakteristik demografi untuk masyarakat India hampir sama dengan masyarakat di Indonesia.

Hal inilah yang membuat Baba Rafi Group yakin bahwa produk Baba Rafi dapat diterima di India dan bisnis Baba Rafi dapat berkembang pesat disana.