Sementara itu, Dr. Mochamad Purnomo, S.Pd., M.Kes., Sekretaris Sport Center, mengatakan , Sistem ini telah teruji dan memiliki Fitur Unggulan seperti Performance Management Chart yang dapat memantau Kondisi Atlet dan memprediksi Performa Atlet melalui catatan Training Stress Score atau TSS harian berdasarkan durasi.

Aplikasi ini , juga dilengkapi beberapa Fitur lain seperti Training Load atau Intensitas Latihan yang diterima Atlet selama periode waktu tertentu. Beban latihan ini mencakup Durasi Latihan , Intensitas Latihan , dan Frekuensi Latihan. Hal ini dapat membantu Atlet dalam mengoptimalkan Hasil Latihan dan meminimalisir Cedera.

Kemudian, ada Fitur Atlet Diary , Fitur dengan keluhan peristiwa dan kejadian yang dialami atlet selama latihan. Fitur lain, ada Wellness atau Kondisi Keseluruhan Kesejahteraan Fisik Mental dan Emosional yang dialami oleh Atlet. Fitur ini bukan hanya tentang Penyakit tetapi tentang menciptakan Gaya Hidup yang Seimbang dan merepresentasikan Kesehatan serta Kebahagiaan.