Nantinya, dari 22 Kelas yang dipertandingkan di BK PON , masing – masing kelas hanya akan diambil Enam peserta yang akan lolos menuju PON XXI / 2024 Aceh – Sumut.

Untuk setiap Kelas Individu hanya diambil 6 orang saja , peraih medali Emas , Perak , Perunggu ( Juara Tiga Bersama ), dan peringkat 5 dan 6. Sementara untuk Kelas Beregu , hanya diambil 6 Besar , yakni Juara , Runner-Up , peringkat Ketiga bersama , dan urutan Kelima dan Keenam.

“Banyak waktu bagi Pengprov untuk mempersiapkan Atletnya. Jadi , saya yakin persaingan di setiap kelas akan berlangsung ketat. Karena banyak Daerah yang sengaja menyimpan Atlet terbaiknya pada beberapa ajang Nasional , termasuk Piala Pangdam V/Brawijaya di Surabaya , Juni lalu,” ujar Opniel.

Soal peta kekuatan, Opniel menilai semua Daerah cukup merata. Hampir semua Pengprov mempunyai jagoan di masing – masing kelas. Meski potensi munculnya kejutan tetap ada.