Kalemdiklat Polri kesempatan itu  menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polda Jatim. “Untuk keberhasilan tugas utama Polri itu yang harus dibenahi adalah sumber daya manusia dengan pola penerapan pendidikan yang benar dan sungguh-sungguh, sehingga bisa dirasakan oleh satuan kerja (satker) di kepolisian wilayah. Lemdiklat Polri untuk kedepan membenahi fisik bangunan (sarana prasarana) dalam menunjang pengembangan kemampuan personal, juga studi kasus berdasarkan lokalitas maupun pengembangan sitem teknologi pendidikan berbasis IT,” ungkapnya.

Setelah memberikan arahan, Kalemdiklat Polri meninjau ke ruang kelas pendidikan pengembangan teknis kepolisian. Dan dilanjutkan menuju Pusdik Brimob Watu Kosek dan ke Pusdikgasum Polri di Porong. @red