Nasional

Program Studi Magister Manajemen UTS Meraih Akreditasi dari LAMEMBA

Surabaya Kota, Surabaya – Prodi Magister Manajemen UTS (Universitas Teknologi Surabaya) berhasil mendapatkan akreditasi dari Lamemba (Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi).program-studi-magister-manajemen-uts-meraih-akreditasi-dari-lamemba

Akreditasi tersebut didapat setelah Universitas yang dinaungi Yayasan Pendidikan Pembangunan Surabaya tersebut diasesmen oleh assesor dari Lamemba pada tanggal 21-23 Agustus 2023.

Seperti.yang disampaikam oleh Rektor UTS Dr. Gunawan Pamudji Widodo yang didampingi Wakil Rektor 1 Dr. Agus Purbo Widodo bahwa pada tanggal 13 Oktober 2023 Surat Keputusan penetapan akreditasi program Magister Manajemen (MM) Fakultas Ekonomi dan bisnis UTS dinyatakan terakreditasi baik dari yang sebelumnya belum terakreditasi.

“Dengan diraihnya status akreditasi MM ini, diharapkan bisa menjadi program unggulan di Universitas Teknologi Surabaya” terang Gunawan Pamudji.” Kamis (2/10/2023).

“Planning ke depan kami akan meningkatkan tingkat akreditasi dari baik menjadi baik sekali. Syukur syukur bisa mendapat akreditasi unggul,” katanya.

Gunawan Pamudji juga menerangkan bahwa saat ini UTS mempunyai kapasitas atau daya tampung untuk program studi Magister Manajemen sebesar 40 orang mahasiswa.

1 2 3 4Laman berikutnya

Related Articles

Back to top button