SURABAYA, Surabaya Kota – Jurnalis Sahabat Pendidikan (JSP) yang tergabung dalam Kelompok Kerja (Pokja) Pendidikan, meraih juara pertama lomba bola voli putra antarpokja wartawan Surabaya yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur, dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI).

Bertempat di Lapangan Seger Waras (sebelumnya bernama Lapangan KONI Jatim), Tim Voli Putra JSP mengalahkan Tim Voli Pokja Olahraga (Wanipora), Tim Voli Pokja DPRD Jawa Timur (Indrapura), dan Tim Bola Voli Pokja Grahadi. Pada babak penyisihan, Tim Voli JSP menang atas tim unggulan dari Tim Voli Wanipora dengan skor 25-20, dan langsung otomatis lolos di partai final. Sedangkan, pada pertandingan lain, Tim Voli Grahadi kalah dari Tim Voli Indrapura 20-25.

Di partai final, Tim Voli JSP sudah dinanti Tim Voli Indrapura. Pada babak final, Tim Voli JSP sempat tertinggal beberapa poin dari Tim Voli Indrapura. Skor ketat kedua tim pun terjadi. Namun, Tim Voli JSP mampu mengejar ketertinggalan dan mengunci kemenangan dengan skor akhir 25-19. Pertandingan bola voli putra ini menggunakan sistem gugur dan hanya berlangsung dalam satu babak.IMG 20230811 WA0072