bkkbn-jatim-raih-juara-pemeliharaan-mobil-unit-penerangan-provinsi
Surabaya kota, Palembang – Perwakilan BKKBN Jatim (Jawa Timur) meraih juara pertama dalam kategori pemeliharaan Mupen (Mobil Unit Penerangan) Provinsi dalam acara TEMU JAWARA MUPEN 2023 (Temu Jawa Sumatera Mobil Unit Penerangan 2023) yang diikuti 37 Mupen dalam rangka peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke 30. Rabu (5/7/2023) di Jakabaring Sport City (JSC) Gelora Sriwijaya, Palembang Sumatera Selatan.

bkkbn-jatim-raih-juara-pemeliharaan-mobil-unit-penerangan-provinsi

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kasipenad) Brigjen Hamim Tohari, Kepala BKKBN, Dr.(HC). dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG. (K)., didampingi Deputi bidang Advokasi dan Penggerakan dan informasi  Drs. Sukaryo Teguh Santoso, M.Pd., dan sekretaris utama Drs. Tavip Agus Rayanto, M.Si.

Hadir juga beberapa Kaper BKKBN Provinsi, antara lain Kaper BKKBN Jatim, Dra. Maria Ernawati, M.M., dan Kaper BKKBN DIY yang baru ini diangkat menjadi Kaper BKKBN Sulawesi Selatan, Shodiqin SH.,MM.

Kesempatan itu Brigjen Hamim Tohari menyampaikan TNI AD bekerjasama membantu menangani persoalan Stunting yang saat ini menjadi masalah nasional.

bkkbn-jatim-raih-juara-pemeliharaan-mobil-unit-penerangan-provinsi
“Kerjasama penurunan Stunting adalah investasi jangka panjang yang dampak positifnya akan dirasakan jangka panjang yakni menghasilkan SDM yang berkualitas,” terang Hamim.

“Kerjasama ini momentum yang baik untuk membangun, mencetak generasi penerus yang berkualitas untuk menyongsong indonesia emas yang dicanangkan presiden kita,” pungkasnya.