prihatinkan-stunting-bkkbn-diy-dan-komisi-is-dpr-ri-sosialisasikan-pencegahan-stunting-di-dapilnya
Surabaya Kota, Yogyakarta – Sebagai anggota DPR RI yang bertugas di Komisi IX DPR RI, kesibukan H. Sukamto tentu sangat tinggi. Walau begitu, bersama Perwakilan BKKBN DIY Sukamto menyempatkan menyapa sekaligus mengajak untuk lebih peduli akan stunting, dalam kegiatan Sosialisasi dan KIE Program Bangga Kencana Bersama Mitra Kerja yang dilaksanakan di Balai Serbaguna Kelurahan Bener, Kemantren Tegalrejo Yogyakarta, Selasa, (20/06/2023).
Prihatinkan Stunting, BKKBN DIY dan Komisi IX DPR RI Sosialisasikan Pencegahan Stunting di Dapilnya

Hadir mewakili Kepala Perwakilan BKKBN DIY Shodiqin sekaligus memberikan materi, Sekretaris Zainal Arifin. Materi juga disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Yogyakarta Edy Muhammad.

Sukamto cukup fasih menyampaikan ajakannya dengan mengajak generasi muda dan kaum Ibu yang hadir untuk menghidarkan kasus stunting dengan tidak menikah terlalu muda atau terlalu tua, jarak kelahiran terlalu dekat, serta terlalu sering (banyak) melahirkan. Juga memperhatikan asupan gizi saat hamil. Juga selalu memberikan ASI eksklusif selama enam bulan, dilanjutkan dengan makanan pendamping ASI yang bergizi seimbang. Semua itu demi masa depan bangsa karena anak yang stunting intelektualitasnya kurang berkembang, tidak pintar.

“Sebab kalau anak-anak kita tidak pintar, jangan harap mereka nantinya akan mampu atau berkesempatan turut mengatur negara ini,” Sukamto mengingatkan. Intinya, anak harus sehat agar tidak stunting bila ingin masa depan bangsa lebih baik.