Kaper BKKBN Jatim Buka Rangkaian Seleksi Tahap 1 Duta GenRe Jawa Timur Tahun 2023
Surabaya Kota, Surabaya – Kepala Perwakilan BKKBN Jatim, Dra. Maria Ernawati, MM. membuka rangkaian kegiatan Seleksi Tahap 1 Duta GenRe (Generasi Berencana) Provinsi Jawa Timur 2023 (12/06/2023). Peserta yang dinyatakan lolos Desk Audit dan mengikuti seleksi tahap 1 ini berjumlah 19 pasang atau 38 orang yang berasal dari 28 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur.Kaper BKKBN Jatim Buka Rangkaian Seleksi Tahap 1 Duta GenRe Jawa Timur Tahun 2023

Dalam sambutannya, Erna mengucapkan selamat kepada peserta yang telah lolos Desk Audit. Erna juga menyampaikan bahwa salah satu persoalan remaja saat ini adalah angka perkawinan anak yang masih tinggi di Jawa Timur. Dan perkawinan anak adalah faktor penyumbang tertinggi lahirnya anak stunting. Oleh sebab itu, Erna minta seluruh peserta untuk secepatnya mulai merencanakan kehidupan kedepan pada diri sendiri.

“Kami harap secepatnya kita mulai dari diri sendiri merencanakan kehidupan kedepan supaya remaja yang hadir disini menjadi remaja berkualitas. Perencanaan ini terdiri dari perencanaan pendidikan, perencanaan karir, dan perencanaan kehidupan berkeluarga,” Ujar Erna.