bkkbn-jatim-dan-dinsos-p3akb-bondowoso-giat-orientasi-soth-dan-kka
Surabaya Kota, Bondowoso – Perwakilan BKKBN Jatim bekerjasama dengan Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana Kabupaten Bondowoso (Dinsos P3AKB Bondowoso), pada hari ini (20/3) melaksanakan pembukaan kegiatan Orientasi Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) dan Kartu Kembang Anak (KKA) bagi Penyuluh KB dan Kader BKB Tingkat Kabupaten bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Dinas. Kegiatan orientasi ini diikuti oleh Penyuluh KB dan Kader BKB dari 23 Kecamatan se Kabupaten Bondowoso yang dilaksanakan selama 2(dua) hari.

bkkbn-jatim-dan-dinsos-p3akb-bondowoso-giat-orientasi-soth-dan-kka

Dalam kesempatan ini, Bapak Kepala Dinsos P3AKB Bondowoso, yang diwakili oleh Kepala Bidang KSPPKB Bapak Dr. Untung Kuzairi, M.Kes dalam sambutannya menyampaikan, bahwa kegiatan Sekolah Orang Tua Hebat merupakan jawaban atas kebutuhan masyarakat terkait pengasuhan yang baik dan benar dimasa 1000 HPK. Tantangan jaman akan permasalahan stunting, menjadi pemikiran bersama dalam mewujudkan generasi emas tahun 2045.