upaya-pengamanan-gukamhut-perhutani-kph-lawu-ds-dan-polsek-ngrayun-gelar-cangkrukan
Surabaya Kota, Ponorogo – Perhutani KPH Lawu Ds bersama Kepolisian Sektor (Polsek) Ngrayun Kabupaten Ponorogo mengadakan Cangkrukan Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bersama dalam upaya pengamanan gangguan keamanan hutan (Gukamhut) di wilayah kerja Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Ngrayun Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Ponorogo Selatan, Jumat (03/02).

upaya-pengamanan-gukamhut-perhutani-kph-lawu-ds-dan-polsek-ngrayun-gelar-cangkrukan

Administratur Perhutani KPH Lawu Ds melalui Wakilnya Bagian Koordinasi Keamanan (Koorkam) Judiono menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memberikan semangat dan memotivasi petugas dilapangan agar tetap eksis dalam menjalankan tugasnya menjaga, memelihara  dan mengamankan hutan.

“Selain itu juga untuk meningkatkan sinergitas antara Perhutani dengan Polsek Ngrayun untuk mempermudah koordinasi dalam meningkatkan kerjasama menjaga kemanan hutan agar tetap kondusif,” ungkap Judiono.