1000-hpk-sinergi-bkkbn-jatim-dan-dpr-ri-di-kediri
Surabaya Kota, Kediri – Salah satu visi Indonesia Tahun 2045 adalah terciptanya Generasi Emas, yaitu generasi yang memiliki kecerdasan yang komprehensif produktif dan inovatif serta berperadaban yang unggul.

 

1000-hpk-sinergi-bkkbn-jatim-dan-dpr-ri-di-kediriBertempat di Desa Karangrejo, Kecamatan Kandat, Kabuapten Kediri, Perwakilan BKKBN Jatim bersama DPR RI Komisi IX melaksanakan Sosialisasi Pengasuhan 1000 HPK dan Balita Bersama Mitra Kerja di Kabupaten Kediri pada tanggal 5 November 2022.

Kegiatan yang menghadirkan peserta dari keluarga ibu hamil, keluarga yang memiliki baduta dan keluarga yang memiliki balita menjadi meriah karena banyak peserta yang membawa anaknya yang masih balita hadir di acara. Para peserta antusias mengikuti kegiatan, hal itu terlihat dari keluarga yang datang bersama pasangannya mengikuti hingga akhir kegiatan.

1000-hpk-sinergi-bkkbn-jatim-dan-dpr-ri-di-kediriKehadiran Komisi IX DPR RI Bapak Nurhadi sebagai fungsi pengawasan dalam sambutannya menyampaikan, Komisi IX dan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur dibawah komando Ibu Dra. Maria Ernawati, MM., bersama-sama mendorong masyarakat untuk merencanakan tujuan berkeluarga dengan baik.