Sindikat Post, Jakarta – Wakil Ketua MPR-RI sekaligus Anggota DPR-RI Komisi VIII yang antara lain membidangi urusan anak, Hidayat Nur Wahid, meminta Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk mengambil tanggung jawab dengan memaksimalkan peran koordinasi dalam kasus terus terjadinya gagal ginjal akut misterius yang menyerang anak-anak Indonesia.

HNW sapaan akrabnya menilai kejadian tersebut sudah cukup masif dan meluas, sehingga dibutuhkan penanganan lintas Kementerian dan Lembaga yang terkoordinasi dengan baik.