Surabaya Kota, Surabaya – Pangdam V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Nurchahyanto, M.Sc. memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) 4 jabatan Perwira Menengah (Pamen) Kodam V/Brawijaya, Rabu (5/1/2022).
Sertijab yang dilaksanakan di Gedung Balai Prajurit Makodam V/Brawijaya itu digelar dengan protokol kesehatan ketat.
Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Nurchahyanto mengatakan, kepada seluruh pejabat yang dilantik agar secepat mungkin beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru.
“Untuk sedini mungkin mengerti dan memahami situasi dan kondisi satuan baru,” kata Pangdam V/Brawijaya. @red