Surabaya Kota, Yogyakarta – BKKBN DIY (Perwakilan Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Daerah Khusus Yogyakarta) melaunching Program Dashat (Dapur Sehat Atasi Stunting). Rabu (1/12/2021) di komplek balai kota Yogyakarta.

Dashat adalah program BKKBN DIY dalam upaya menjaga gizi dan nutrisi diperuntukan bagi perempuan yang hendak menikah, balita, ibu hamil serta ibu menyusui. Dan pelaksanaan program akan tersebar di tingkat kampung dan desa. Hal itu disampaikan Kepala Perwakilan (Kaper) BKKBN DIY, Shodiqin, S.H., M.M.

dah

 

“Program ini sesuai Peraturan Presiden Nomor 72 tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting. Dan BKKBN diberi amanah Presiden menjadi koordinator percepatan penurunan Stunting, tapi BKKBN tidak bisa bekerja sendiri, perlu dukungan dari semua pihak dalam penurunan Stunting,” ujar Shodiqin.