Surabaya Kota, Jakarta – Karakter dan nilai-nilai kebangsaan yang kita miliki saat ini mampu menjadi tameng bagi bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan dan membawa kita keluar dari krisis multidimensi akibat pandemi Covid-19.

“Dalam konteks solidaritas nasional, kita memiliki konsensus kebangsaan sebagai pondasi untuk menjaga kehidupan kebangsaan dan menjadi jalan keluar dari setiap masalah bangsa,” kata Wakil Ketua MPR Dr. Lestari Moerdijat, SS, MM, dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR di Kebumen, Jawa Tengah.

Turut berbicara dalam Sosialisasi Empat Pilar MPR itu Amelia Anggraini (Ketua DPP NasDem Bidang Perempuan dan Anak, dr. Faiz Alaudien Reza Mardhika (anggota Departemen Kesehatan DPP Partai NasDem), mahasiswa dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Kebumen.