Surabaya Kota, Bekasi – “Penyuluh KB, PLKB, Kader IMP (PPKBD dan Sub PPKBD) dan para Pasangan KB Lestari merupakan bukti nyata bahwa BKKBN dan Program Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana) tidak ada apa-apanya tanpa keberadaan Tenaga Lini Lapangan.” Tegas Kepala BKKBN Dr. (HC) dr. Hasto Wardoyo, Sp. OG (K) pada kegiatan Puncak Apresiasi Tenaga Lini Lapangan Terbaik Tahun 2021, Bekasi, Selasa (15/06/2021) secara daring.

Kegiatan Apresiasi Tenaga Lini Lapangan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan untuk memeriahkan Hari Keluarga Nasional ke-28 Tahun 2021 dengan memberikan apresiasi kepada pelaku-pelaku Program Bangga Kencana di lini lapangan, diselenggarakan dengan konsep mix antara Online dan Offline secara langsung di Hotel Horison Bekasi, Jawa Barat.

bkkbn virtual1