Surabaya Kota, Jakarta – Acara pengajian Ramadhan dan Grand Launching Nasional / Deklarasi Akbar Partai Usaha Kecil Menengah (Partai UKM) pada 17 Ramadhan 1442 H / 29 April 2021 bertemakan ‘Fastabiqul Khoirot untuk Meningkat Kesejahteraan Bersama’. Dimana artinya berlomba-lomba pada kebaikan untuk meningkatkan kesejahteraan bersama, khusunya pelaku UMKM, Koperasi dan Pedagang.

“Grand Launching Nasional atau Deklarasi Akbar Partai UKM bertemakan ‘Fastabiqul Khoirot untuk Meningkatkan Kesejahteraan Bersama’. Kita mengajak semua kader dan anggota Partai UKM untuk terus bergerak berlomba-lomba pada kebaikan agar bermanfaat bagi keluarga, masyarakat dan negara,” kata Syafrudin Budiman SIP Sekretaris Jenderal DPP Partai UKM melalui rilisnya, Selasa (20/04/2021) di Jakarta Pusat.

Kata Gus Din sapaan akrabnya, seorang aktivis intelektual muda muslim ini mengatakan, acara Grand Launching Nasional / Deklarasi Akbar ini akan dilaksanakan di Wet Coffe Jl. Slamet Riyadi 05 Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur, DKI Jakarta. Dimana tetap menerapkan protokol kesehatan dan adaptasi kebiasaan baru.